Alumni Akpol 1999 Endra Dharmalaksana Salurkan Termon Untuk menampung Air Bagi Warga terdampak Bencana

    Alumni Akpol 1999 Endra Dharmalaksana Salurkan Termon Untuk menampung Air Bagi Warga terdampak Bencana

     TBNews Sumbar – Kepedulian terhadap warga terdampak bencana terus mengalir. Alumni Akademi Kepolisian (Akpol) Angkatan 1999 Endra Dharmalaksana turun langsung menyalurkan bantuan kemanusiaan berupa termon penampung air kepada masyarakat terdampak bencana di kawasan Lapai, Kota Padang, Selasa (16/12/2025).

    Bantuan tersebut diberikan sebagai upaya membantu pemenuhan kebutuhan air bersih warga pascabencana yang melanda sejumlah wilayah di Sumatera Barat. Ketersediaan air bersih menjadi kebutuhan vital di masa pemulihan, terutama bagi masyarakat yang terdampak langsung banjir dan gangguan infrastruktur.

    Penyerahan bantuan dilakukan oleh perwakilan Alumni Akpol 1999 yang juga menjabat sebagai Direktur Intelkam Polda Sumatera Barat, Kombes Pol Dwi Mulyanto. Ia menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud solidaritas dan kepedulian para alumni terhadap kondisi masyarakat.

     “Kami dari Alumni Akpol 1999 Endra Dharmalaksana berharap bantuan termon penampung air ini dapat dimanfaatkan dengan baik dan membantu meringankan beban warga terdampak bencana, ” ujar Kombes Pol Dwi Mulyanto.

    Ia juga mengapresiasi partisipasi seluruh alumni yang telah berkontribusi dalam aksi kemanusiaan tersebut, sebagai bentuk pengabdian berkelanjutan kepada masyarakat.

    Sementara itu, Kabid Humas Polda Sumbar Susmelawati Rosya menilai kegiatan ini mencerminkan nilai empati dan tanggung jawab sosial Polri, termasuk para alumninya.

    “Polda Sumbar mengapresiasi langkah nyata Alumni Akpol 1999 yang turut membantu pemulihan kehidupan masyarakat terdampak bencana. Pemenuhan kebutuhan dasar seperti air bersih merupakan bagian penting dalam percepatan penanganan pascabencana, ” ungkapnya.

    Ia menegaskan, Polda Sumbar akan terus mendukung berbagai kegiatan kemanusiaan sebagai bentuk kehadiran Polri sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.

    Melalui bantuan ini, diharapkan warga Lapai dapat terbantu dalam memenuhi kebutuhan air bersih sehari-hari. Kehadiran Alumni Akpol 1999 bersama Polda Sumbar menegaskan bahwa Polri tidak hanya hadir dalam tugas penegakan hukum, tetapi juga senantiasa mendampingi masyarakat dalam situasi darurat dan masa pemulihan pascabencana.

    (Berry)

    alumni akpol 1999 endra dharmalaksana salurkan termon untuk menampung air bagi warga terdampak bencana humas polda sumbar
    Dina Syafitri

    Dina Syafitri

    Artikel Sebelumnya

    Sinergi TNI–Polri, Pamor Persada 2000 Salurkan...

    Artikel Berikutnya

    Polres Pasaman Sambut Kunjungan Reses Komisi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Dankor Brimob Polri Tinjau Percepatan Pemulihan Pascabencana di Agam
    Polisi Pasang Spanduk Larangan Tambang Ilegal di 50 Kota, Tindaklanjuti Laporan Warga
    BPJS Kesehatan Apresiasi Poliklinik Polres Pasaman atas Layanan Digital JKN
    Curi Mobil Milik Keluarga Polisi, Pelaku Kabur ke Rawa dan Dibekuk di Pesisir Selatan
    29 Personel Terima Satyalancana Pengabdian, Kapolres Pessel Tegaskan Apresiasi Negara atas Dedikasi Polri
    Dukung Mudik Aman Lebaran 2026, Jasa Raharja Tinjau Kesiapan Operasi Ketupat di DIY dan Jawa Tengah
    Jasa Raharja Gerak Cepat Pastikan Santunan Korban Kecelakaan Kereta Api dan Minibus di Tebing Tinggi
    Bahas Tanah dalam Kawasan Hutan Bersama Pansus DPR RI, Menteri Nusron Tegaskan Reforma Agraria Kunci Penyelesaian Konflik
    Polres Lima Puluh Kota Ungkap Peredaran Sabu di Harau, Seorang Warga Lubuak Batingkok Diamankan Bersama Barang Bukti
    Antisipasi Antrian dan Kelangkaan BBM, Polsek Jajaran Polres Sijunjung Lakukan Pengecekan dan Penjagaan di SPBU
    Jasa Raharja Sumbar Hadiri Rapat FLLAJ, Evaluasi Pembatasan Angkutan Barang di Jalur Rawan Sitinjau Lauik
    Penebangan Pohon atau Penebangan Iman? Melihat Deforestasi dari Kacamata Dakwah
    Kunjungi Dua Kantor Pertanahan di Sumut, Wamen Ossy Monitoring Kesiapan WBBM dan Serahkan Sertipikat Tanah kepada Masyarakat
    Jasa Raharja Sumatera Barat Serahkan Buku Action Plan SWDKLLJ kepada Dirlantas Polda Sumbar, Perkuat Transformasi Pelayanan
    Indonesia Paling “Bahagia”? Kebijakan Masih Tertinggal
    Jasa Raharja Salurkan Bantuan ke Warga Lubuk Minturun Pascabencana Banjir Bandang dan Longsor
    Ditlantas Polda Sumbar Raih Dua Penghargaan Nasional pada Rapat Anev Regident dan Pelayanan STNK di Bandung
    Percepat Penanganan Bencana, Helikopter Polri Antar Logistik dan Tim Medis ke Palembayan Agam
    Wakapolda Sumbar Tinjau Jalan Putus Padang–Bukittinggi, Pastikan Keamanan dan Percepatan Penanganan
    Sambut HUT ke-65, Jasa Raharja Sumbar Gelar Donor Darah sebagai Wujud Komitmen Perlindungan dan Kepedulian Sosial

    Ikuti Kami