Buka Rakernis Sekretariat Jenderal, Irjen ATR/BPN Tekankan Peran Strategis Staf Tata Usaha sebagai Pengawas Internal

    Buka Rakernis Sekretariat Jenderal, Irjen ATR/BPN Tekankan Peran Strategis Staf Tata Usaha sebagai Pengawas Internal

    D.I. YOGYAKARTA— Inspektur Jenderal (Irjen) Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Pudji Prasetijanto Hadi, secara resmi membuka Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Sekretariat Jenderal Kementerian ATR/BPN, yang digelar pada Senin (22/12) di Daerah Istimewa Yogyakarta.

    Rakernis ini diikuti oleh jajaran Staf Tata Usaha dari satuan kerja (Satker) pusat maupun daerah. Dalam sambutannya, Irjen ATR/BPN menegaskan peran strategis Staf Tata Usaha sebagai bagian penting dalam pengawasan internal serta penjaga akuntabilitas kinerja organisasi di lingkungan Kementerian ATR/BPN.

    “Staf Tata Usaha memiliki peran yang sangat penting dengan rentang kendali yang luas, dari pusat sampai daerah. Staf Tata Usaha diharapkan dapat menjadi kepanjangan tangan Inspektorat Jenderal dalam memastikan seluruh proses berjalan sesuai aturan dan ketentuan, ” ujar Pudji Prasetijanto Hadi.

    Rakernis Sekretariat Jenderal Kementerian ATR/BPN tahun ini mengusung tema “Evaluasi Kinerja dan Strategi Percepatan Realisasi Kinerja Fisik dan Keuangan Tahun 2025 dan 2026 Kementerian ATR/BPN.” Kegiatan ini menjadi forum strategis dalam memperkuat peran Tata Usaha untuk menjaga keterpaduan antara perencanaan, pelaksanaan, dan pengendalian program.

    Irjen ATR/BPN menekankan bahwa evaluasi kinerja fisik dan keuangan tidak semata-mata diukur dari capaian output, tetapi juga harus memperhatikan kepatuhan terhadap proses, ketepatan pelaksanaan, serta tata kelola administrasi. Dalam konteks ini, fungsi Tata Usaha memiliki posisi vital sebagai pengendali administratif.

    “Tata Usaha berada pada posisi strategis karena berhadapan langsung dengan proses administrasi dan pengendalian kegiatan. Jika fungsi ini berjalan dengan baik, maka potensi penyimpangan dapat dicegah sejak awal, ” tegasnya.

    Sementara itu, Kepala Biro Sumber Daya Manusia Kementerian ATR/BPN, Budi Santosa, selaku Ketua Panitia Rakernis, dalam laporannya menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk melakukan evaluasi menyeluruh kinerja fisik dan keuangan Tahun Anggaran 2025, sekaligus merumuskan strategi percepatan realisasi kinerja Tahun 2026.

    Rakernis Sekretariat Jenderal Kementerian ATR/BPN dijadwalkan berlangsung selama tiga hari, mulai 22 hingga 24 Desember 2025. Selain evaluasi dan perumusan strategi, kegiatan ini juga diarahkan untuk memperkuat sinergi antarunit kerja, menyelaraskan perencanaan dan pengendalian program, serta mendukung pencapaian program strategis Kementerian ATR/BPN.

    Berbagai sesi diskusi digelar dengan melibatkan narasumber dari kementerian/lembaga terkait serta akademisi. Turut hadir dalam kegiatan tersebut sejumlah Staf Ahli dan Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Kementerian ATR/BPN.

    rakernis atr bpn irjen atr bpn pudji prasetijanto hadi staf tata usaha atr bpn pengawasan internal atr bpn sekretariat jenderal atr bpn rakernis 2025 atr bpn kementerian atr bpn
    AmeliaRiski_JIS Sumbar

    AmeliaRiski_JIS Sumbar

    Artikel Sebelumnya

    Jasa Raharja Sumbar Dukung Pembukaan Samsat...

    Artikel Berikutnya

    Polda Sumbar Percepat Pemulihan Pascabencana,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Laka Beruntun di Lubuk Basung, Jasa Raharja Bukittinggi Pastikan Negara Hadir Lindungi Korban
    Percepat Layanan Korban Kecelakaan, Jasa Raharja Bukittinggi dan Kanwil Sumbar Serentak Kunjungi Rumah Sakit
    Gandeng Pelaku Usaha Lokal, Jasa Raharja Bukittinggi Perkuat Kolaborasi Merchant Samsat untuk Permudah Layanan Masyarakat
    Sekda Solok Tekankan Tiga Pondasi Pelayanan Publik, Dari Zero Mal Administrasi hingga Penataan Lingkungan Kantor
    Gubernur Lemhanas RI: Perkuat Ekonomi dan Hukum, Kunci Keberlanjutan Ketahanan Nasional
    Dukung Mudik Aman Lebaran 2026, Jasa Raharja Tinjau Kesiapan Operasi Ketupat di DIY dan Jawa Tengah
    Bahas Tanah dalam Kawasan Hutan Bersama Pansus DPR RI, Menteri Nusron Tegaskan Reforma Agraria Kunci Penyelesaian Konflik
    Polres Padang Panjang Gelar Donor Darah di RSUD Padang Panjang, Wujud Kepedulian pada HUT Humas Polri ke-74
    Antisipasi Antrian dan Kelangkaan BBM, Polsek Jajaran Polres Sijunjung Lakukan Pengecekan dan Penjagaan di SPBU
    Polres Padang Pariaman Ungkap Kasus Pencurian Toko Perhiasan di Lubuk Alung, Pelaku Residivis Ditangkap
    Jasa Raharja Sumbar Hadiri Rapat FLLAJ, Evaluasi Pembatasan Angkutan Barang di Jalur Rawan Sitinjau Lauik
    Penebangan Pohon atau Penebangan Iman? Melihat Deforestasi dari Kacamata Dakwah
    Indonesia Paling “Bahagia”? Kebijakan Masih Tertinggal
    Kunjungi Dua Kantor Pertanahan di Sumut, Wamen Ossy Monitoring Kesiapan WBBM dan Serahkan Sertipikat Tanah kepada Masyarakat
    Yayasan Rumah Gadang Pusako Minang Salurkan Bantuan Sembako untuk Warga Terdampak Musibah di Malalo
    Jasa Raharja Salurkan Bantuan ke Warga Lubuk Minturun Pascabencana Banjir Bandang dan Longsor
    Ditlantas Polda Sumbar Raih Dua Penghargaan Nasional pada Rapat Anev Regident dan Pelayanan STNK di Bandung
    Percepat Penanganan Bencana, Helikopter Polri Antar Logistik dan Tim Medis ke Palembayan Agam
    Wakapolda Sumbar Tinjau Jalan Putus Padang–Bukittinggi, Pastikan Keamanan dan Percepatan Penanganan
    Sambut HUT ke-65, Jasa Raharja Sumbar Gelar Donor Darah sebagai Wujud Komitmen Perlindungan dan Kepedulian Sosial

    Ikuti Kami