Brimob Dirikan Dapur Lapangan di Simpang Gumarang, Siapkan Ratusan Porsi Sarapan untuk Korban Bencana

    Brimob Dirikan Dapur Lapangan di Simpang Gumarang, Siapkan Ratusan Porsi Sarapan untuk Korban Bencana

    Padang – Satuan Brimob Polda Sumatera Barat kembali menunjukkan peran humanisnya dalam penanganan pascabencana dengan mengoperasikan dapur lapangan di Simpang Gumarang, Kota Padang, Minggu (7/12/2025) pagi.

    Sejak pagi hari, dapur lapangan telah memproduksi 200 bungkus sarapan berupa nasi goreng dan mi untuk dibagikan kepada warga terdampak serta petugas yang tengah bertugas di lapangan. Operasional dapur dikendalikan oleh Aipda Syafril Edhi sebagai penanggung jawab harian.

    Komandan Satuan Brimob Polda Sumbar, Kombes Pol Lukman Syafri Dandel Malik, S.I.K. menyampaikan bahwa dapur lapangan merupakan bagian penting dari operasi kemanusiaan Polri dalam mendukung kebutuhan masyarakat selama masa tanggap darurat.

     “Dapur lapangan ini kami hadirkan untuk memastikan semua kebutuhan logistik terutama makanan dapat terpenuhi, baik bagi personel maupun bagi masyarakat yang masih kesulitan mendapatkan makanan siap santap, ” ujarnya.

    Ia menegaskan, randurlap Brimob akan beroperasi 24 jam untuk menyediakan makanan tiga kali sehari selama proses penanganan berlangsung.

    Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Susmelawati Rosya turut memberikan apresiasi atas kesigapan personel Brimob dalam memastikan kebutuhan dasar warga terpenuhi.

    “Ini adalah wujud cepatnya respon Polri dalam pemulihan sosial masyarakat. Dapur lapangan tidak hanya menguatkan moral petugas di lapangan, tapi juga membantu warga bangkit dari dampak bencana, ” ungkapnya.

    Selain sarapan, tim randurlap juga bersiap melanjutkan produksi makanan untuk kebutuhan siang dan malam pada hari yang sama.

    Upaya Brimob ini menjadi bukti bahwa Polri tidak hanya fokus pada pengamanan dan evakuasi, tetapi hadir penuh dalam mendukung pemulihan kehidupan masyarakat setelah bencana melanda.


     (Berry)

    humas polda sumbar brimob dirikan dapur lapangan di simpang gumarang siapkan ratusan porsi sarapan untuk korban bencana
    Dina Syafitri

    Dina Syafitri

    Artikel Sebelumnya

    Brimob Batalyon A Pelopor Turun Bersihkan...

    Artikel Berikutnya

    Bakti Kesehatan Polres Pessel Jemput Bola,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Enam Jembatan Dibangun TNI di Kabupaten Agam Rampung, Akses Warga Kembali Terhubung
    BPK Ungkap Kerugian Negara Kasus Minyak: Rp 2,7 Miliar Dolar dan Rp 25 T
    Kapolres 50 Kota Perkuat Sinergi dengan Dinas Pangan untuk Dukung Program Makan Bergizi Gratis
    Tiga Orang Diciduk Saat Pakai Sabu di Kapal, Polres Mentawai Ungkap Kasus Narkotika
    PPATK Ungkap Rp12,49 T Omzet Tekstil Diduga Disembunyikan

    Ikuti Kami